Power Bank Dimusnahkan Dengan Keliru

Independen --- Hari Jumat lalu (7/12) sebanyak 2008 power bank dimusnahkan di bandara Sama Ratulangi , Manado. Bersamaan dengan itu dimusnahkan juga 13 kardus korek api berbahan gas, 6 kardus benda tajam (gunting, cutter), 100 liter minuman keras cap tikus. Barang-barang ini merupakan milik penumpang yang tidak boleh dibawa saat keberangkatan. Misal power bank di atas 20.000 mAh karena berpotensi meledak. Menarik, pemusnahan barang-barang terlarang milik penumpang ini dilakukan dengan menggilas dengan alat berat atau mesin stoom. Mungkin proses pemusnahan untuk benda tajam atau botol cap tikus akan efektif. Tetapi pihak Angkasa Pura Manado lupa bahwa power bank ini termasuk barang elektronik atau B3 (bahan berbahaya dan beracum) yang membutuhkan penanganan khusus, tidak semata cukup digilas. Jika hanya digilas dan kemudian dibuang begitu saja di tempat pembuangan akhir, justru menimbulkan bahaya baru. Proses penggilasan ini dapat dibaca di   2008 power bank dimusnahkan di Bandara Sam Ratulangi (D002). 

kali dilihat