Independen --- Hari Rabu kemarin (9/1), aktivis lingkungan Dodok Putra Bangsa melakukan Aksi Ritual Tolak Bala Bumi Yogya di kantor Walikota Yogyakarta. Aksi ini menolak pencabutan moratorium izin hotel baru (khusus bintang 4 dan 5), karena daya dukung lingkungan Jogja sudah melebihi kapasitas. Sejak tahun 2014, kota Jogja yang luasnya hanya 32,5 km2, telah terbangun 88 hotel baru. Simak beritanya di Aksi Tak Biasa Aktifis Jogja Ora Didol di depan Kantor Balaikota Yogyakarta.
Di Jogja hari ini (10/1), Kuasa Hukum Kita Agni dan Rifka Annisa melakukan jumpa pers dengan mengajukan tuntutan pada pihak UGM untuk memperhatikan aspek perlindungan dan keadilan bagi penyintas. Setelah UGM melaporkan kasus Agni ke aparat hukum, justru kemudian penyintas mendapatkan ancaman kriminalisasi dan victim blaming. Beritanya dapat dibaca di Penyelesaian Kasus Berlarut, Ini Tuntutan Agni ke UGM. (D002)